Nada Pengabdian
Puisi

Nada Pengabdian

Not atau Nada Pengabdian [Ilustrator BP2M Lala Nilawanti]

Diam sesaat asah ingatan
tuntunlah diri tunaikan not-not  kewajiban
Sembari  hati mendenting sendu
Abdi jemari mainkan tuts – tuts merdu

berjuta tanya menyerang tanpa iba
Haruskah lagu derita yang musti dinyanyikan mereka?
Sampai kapan jeritnya menyerang ini telinga
Demi sekolah seorang bocah bertaruh nyawa

Sarana tak memungkinkan
Belajar kesusahan
Tangisnya dari pedalaman sana
menjadi cambuk kalbu merana

Anak muda….
Adakah melodi kehidupan yang sia-sia?
Dapatkah nada pengabdian kau cipta?

Anak muda….
Di dalam pengabdian yang sarat permasalahan
Kuharap  kaulah musisi kehidupan yang padat solusi
Luruskan keyakinan, gugurkan keraguan walau perlahan
Kembalikan tawa dan teguhkan asa mereka lagi

 

Siti Nur H.
Mahasiswa Sastra Indonesia 2016
Universitas Negeri Semarang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *